Soft Opening RS JASMINE Dukung Program Kesehatan Masyarakat

oleh -393 Dilihat
oleh

MEDIAALIF.COM, Batam – Meskipun pandemi covid berwajah corona melanda ibu Pertiwi, namun tidak menyurutkan niat dan langkah sang promotor kesehatan Dr. Muhammad Ridho untuk melanjutkan program kerjanya yang sempat tertunda beberapa tahun lalu.

Kini tiba saatnya, program kesehatan masyarakat tersebut terwujud dalam sebuah bentuk bangunan yang diberi nama Rumah Sakit JASMINE, terkesan molek, asri / bersih dan menawan sesuai namanya.

Bertepatan dengan acara Soft Opening RS.Jasmine, Dr. Muhammad Ridho menyampaikan, Alhamdulillah setelah menunggu waktu sekian lamanya, niat dan harapan saya dikabulkan oleh Allah SWT, Rabu (15/9/2021).

“Terimakasih saya ucapkan kepada pihak keluarga yang telah mendukung cita-cita saya ini, serta para pembina berupa support dan masukan positif, maupun rekan, sahabat handaitaulan atas sumbangsihnya hingga soft opening terlaksana dengan baik dan lancar,” ucap Dr. Ridho.

Muhammad Ridho merupakan tokoh kesehatan kawula muda memiliki prinsip dan pandangan hidup bekerja keras dan berkarya, serta humanis juga menganut paham sosial kemasyarakatan.

Hal itu jelas terlihat dari tutur bahasanya yang santun terasa sejuk dihati, selalu tersenyum ramah menyapa hingga profilnya terkesan bijak berwibawa.

“Visi saya mendirikan RS. Jasmine kedepannya, ingin menjadi rumah sakit pilihan keluarga di Kota Batam tahun 2025. Saat ini, kita lagi mempersiapkan materi pendukung untuk mengarah kesana,” jelasnya.

Dokter kawula muda yang smart dan bijak itu menambahkan, untuk tahap awal, kita buka layanan UGD dan Farmasi.

“Selanjutnya kita buka Poliklinik Dokter Spesialis, kamar bersalin, laboratorium, radiologi, ruang rawat inap dan kamar operasi,” papar Dr. Ridho.

Kemudian, sang Dokter pemilik / penganut “Senyum itu Ibadah” menyebutkan domisilinya berada di Komp. Pertokoan Duta Raya No. 05-11 Kel. Belian Kec. Batam Kota, Telp (0778) 4171 132, EMAIL : rsjasmine8@gmail.com.

Dari hasil pantauan tim penulis dilapangan, kondisi luas area RS. Jasmine yang terbatas (Parkir), diharapkan dapat berkoordinasi dengan pihak berkompeten wilayah hukum Kota Batam, yakni Dishub dan Satlantas Polresta Barelang, demi kelancaran pelayanan kesehatan masyarakat banyak. (tim akbar)